www.fgks.org   »   [go: up one dir, main page]

BPN Sebut Prabowo Gebrak Meja Marah dengan Kondisi Indonesia

CNN Indonesia
Rabu, 10 Apr 2019 22:37 WIB
Jubir BPN Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Rahayu Saraswati, mengatakan capres unggulannya menggebrak meja saat pidato karena marah dengan kondisi Indonesia.
Jubir BPN Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Rahayu Saraswati, mengatakan capres unggulannya menggebrak meja saat pidato karena marah dengan kondisi Indonesia. (CNN Indonesia/Hesti Rika)
Jakarta, CNN Indonesia -- Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPNPrabowo Subianto-Sandiaga Uno, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, mengatakan capres unggulannya menggebrak meja saat pidato karena marah dengan kondisi Indonesia.

"Saya juga seperti itu kalau ada hal yang berhubungan dengan ketidakadilan kepada masyarakat, kok kita tidak marah?" kata Sara saat ditemui di kantor Amnesty International Indonesia, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/4). 
Sara justru kebingungan dengan pendapat yang mengatakan bahwa pamannya itu menggebrak meja karena alasan yang tidak jelas. 

"Jujur, saya paling bingung dengan orang yang menyatakan bahwa oh itu marah-marah. Kalau ini marahnya karena ada ketidakadilan kepada masyarakat kita," ujar Sara. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut, Sara mengatakan Prabowo berhak untuk emosional karena menemukan kebobrokan ketika melakukan kunjungan di seluruh penjuru Indonesia. 

"Karena selama ini melihat, keliling, banyak sekali masyarakat yang negara ini negara yang kaya, tapi masih sengsara. Bagaimana kita tidak marah?" ujar Sara. 
Aksi Prabowo menggebrak meja podium terjadi saat dia berkampanye di Yogyakarta, Senin (8/4). Di sana dia berpidato seperti biasanya. 

Lambat laun, Prabowo berbicara dengan nada lantang. Tangannya tidak diam. Dia menggebuk meja berkali-kali seolah tengah marah terhadap kondisi bangsa Indonesia. (jnp/has)
REKOMENDASI UNTUK ANDA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER